Ilustrasi Accounting |
Halo, saya
mahasiswi jurusan Akuntansi di Trisakti School of Management semester 5.
Pastinya
di setiap kampus selalu ada ospek untuk maba. Disini namanya PK2MB, dan ngak
ada yang namanya diisengin dan semacamnya sama senior. Semuanya standar.
Nametag besar, rambut diikat pakai pita untuk cewek dan harus rambut pendek buat cowok. Nah,
kalau melanggar peraturan, baru dihukum. Hukumannya baru kayak ospek pada
umumnya. Jadinya seperti pelajaran...
Di
semester 1 semua jadwal diatur oleh Bagian Akademik. Kita daftar mau ambil
kelas pagi atau malam, karena disini mahasiswanya ada yang sambil bekerja juga.
Semester selanjutnya baru bisa susun jadwal sendiri.
Mata
kuliah di semester awal sudah pasti ada akuntansi dasar. Ternyata, biarpun yang SMA jurusan IPS, tapi disini belum tentu ngerti akuntansi dasar ini, karena beda. Jadi waktu SMA itu
namanya pembukuan, sekarang baru akuntansi. Cuma anak-anak lulusan SMK jurusan
akuntansi yang paling shining di
awal-awal. Tapi begitu semester 3, ada mata kuliah Intermediate
Accounting yang bahkan mereka pun kesusahan. Jadi kalau dari IPA ada gunanya juga masuk akuntansi. Awalnya saya pikir nggak ada tantangannya masuk akuntansi,
semuanya mudah, ternyata tantangannya baru terasa di semseter atas, pelajaran
akuntansinya makin susah. Sangat dibutuhkan kemampuan logika yan baik.
Kalau
suka dengan sistem, ada mata kuliah Sistem Informasi Akuntansi. Disitu kita belajar
mengenai flow masing-masing
departemen dalam sebuah perusahaan untuk membangun Enterprise Resource
Planning. Contohnya Oracle.
Di
semester 6 ada jurusan konsentrasi, kalau di Trisakti dipisah menjadi empat :
- Akuntansi Manajemen. Menurut yang udah ambil, kayak merancang masa depan, karena disinilah belajar budgeting. Belajarnya lebih santai, tapi skripsinya paling susah.
- Auditing. Pastinya buat jadi auditor, semua MK-nya teori.
- Akuntansi Keuangan. Buat yang suka saham dan mau jadi pialang saham atau manajer investasi bisa ambil ini,karena belajar mengenai ratio di laporan keuangan dan ambil keputusan buat invest. Ini yang bikin skripsinya paling gampang.
- Perpajakan. Tentu saja semua yang berkaitan dengan pajak dipelajari disini. Pajak sih gampang, tapi aturannya banyak banget, beda barang, beda tarif pajaknya. Dan itu harus hafal. Skripsinya gampang, Cuma cari datanya susah..
Jadi
silahkan pilih jurusan mana yang mau kalian ambil, selama tidak terpaksa. Kalau
terpaksa ambil akuntansi, ingat, akuntansi dibutuhkan disemua industri, in the
end, kalian tetep bisa kerja di industri yang kalian impikan, walaupun beda
departemen :D
Selamat
memilih!
Kalau AUDIT apakah skripsinya juga susah?
ReplyDeleteKalo ngerti ya gak susah, kalo gak ngerti ya susah.
DeleteYg prospeknya paling bĂ gus Di Account.jurusan APA ya! Thx
ReplyDeleteApa di kelas sore ada kelas sabtunya? Karena kerjaan saya hari sabtu galibur
ReplyDeleteThis comment has been removed by the author.
ReplyDeleteKalau boleh tau kelas malam itu mulainya jam berapa ya kak? Selesainya juga jam berapa?
ReplyDelete